Banyak cara yang dapat dilakukan untuk membangun solidaritas sebuah organisasi. Salah satunya dengan kegiatan Employee Gathering, yaitu menjalin keakraban dengan sesama rekan kerja dalam suasana santai dan penuh keakraban.

Sabtu, 20 Agustus 2016, seluruh pegawai Yayasan Islam Asy-Syukriyyah, termasuk pengurus yayasan, staf, serta guru turut serta meramaikan acara Employee Gathering yang bertempat di kawasan Puspiptek Serpong.

Ketua Yayasan Islam Asy-Syukriyyah, Bpk. H. Moch. Djaelani HD dalam sambutannya mengatakan bahwa acara employee gathering ini merupakan acara yang sangat penting untuk dilaksanakan, dimana dengan acara seperti ini kita dapat mempererat silaturahim dan keakraban antar sesama pegawai yang outputnya adalah produktivitas dalam menjalankan tugas sehari-hari. Dan beliau juga berharap acara ini dapat diselenggarakan tiap tahunnya.

Employee Gathering kali ini mengusung tema Membangun Keakraban dan Kebersamaan Keluarga Besar Yayasan Islam Asy-Syukriyyah. Acara diisi dengan kegiatan Outbond low impact, diawali dengan pemanasan, permainan konsentrasi, dan diteruskan dengan permainan perlombaan tim.

Dan sebagai penyemangat, seluruh peserta yang hadir berhak mendapatkan door prize mulai dari peralatan rumah tangga, alat elektronik, jam tangan, hingga hadiah utama berupa tiga buah cincin emas seberat 2,7 gram.